Meninggal Diduga Karena Pendarahan Saraf Otak, Jenazah Eti, TKW Taiwan Asal Losarang Indramayu Tiba Dirumah Duka Disambut Keluarga

SUARABMI. ID - Jenazah Eti binti Sarwin dikabarkan sudah sampai dirumah duka di Losarang Indramayu dan sudah dikembumikan di pemakaman umum tempat tinggalnya kemarin.

Jenazah disambut isak tangis keluarga yang menantikedatangannya dimana jenazah diantar oleh ambulan dari BP3TKI.

Eti sebelumnya sakit dan masuk rumah sakit lantaran pendarahan pada saraf otak yang ia alami diduga penyebabnya karena terjatuh saat ia bekerja.
[post_ads]
TKW kelahiran 1982 asal Indramayu yang baru datang 7 bulan lalu ke Taiwan harus menghembuskan nafas terakhirnya di Taiwan.

Eti tiba di rumah sakit dalam keadaan yang sudah tidak sadarkan diri, dan kondisi tekanan darah Eti sudah sangat lemah saat itu, berkisar 70/60 mmHg.

Pengakuan anggota keluarga Eti (kakak kandung) saat di tanyakan oleh admin, Eti pernah mengabari suaminya beberapa bulan lalu bahwa dia sempat jatuh saat membopong nenek yang dijaganya di kamar mandi. 
[post_ads_2]
Eti Juga kerap sering mengeluhkan kondisinya yang sering sakit kepala dan sakit-sakitan ini kepada pihak agensi namun tidak mendapat respon yang positif. Beberapa hari berada di ruangan ICU, Pihak keluarga sering melakukan komunikasi dengan pihak agensi dan rumah sakit.

Semoga amal ibadahnya diterima disisiNya dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan serta hak - hak Eti dapat diselesaikan dengan baik dari asuransi dan BPJS Ketenagakerjaan yang seharusnya ia terima.
LihatTutupKomentar

Terkini